Tentang Kami

HargaHoki.com adalah platform digital marketing berbentuk toko online dengan konsep yang unik. Kami menawarkan berbagai produk dalam bentuk deal yang memungkinkan konsumen tawar harganya hingga serendah Rp1 (Satu Rupiah). Tujuan kami adalah menghadirkan produk yang tadinya tidak terjangkau bagi sebagian konsumen menjadi terjangkau bagi semua konsumen. Kami ingin memberikan kesempatan bagi semua konsumen untuk mencoba keberuntungannya, hanya cukup dengan cara menawar harga yang unik atau yang paling beda dan paling rendah dari penawar lainnya maka konsumen berhak untuk membeli produk dalam deal-deal kami serta membayarnya sesuai dengan harga penawarannya.

Kami menyadari bahwa campaign digital marketing saat ini kerap kali bersifat hanya menguntungkan satu sisi. Seperti halnya campaign digital marketing berupa giveaway yang tidak sedikit sebenarnya tidak ada hadiah produknya atau dengan pemenang yang sudah ditentukan, serta campaign digital marketing berupa flash sale yang prosesnya terlalu cepat sehingga menimbulkan ketidakpercayaan. Oleh karena itu kami hadir sebagai wadah untuk mengkurasi dan memverifikasi promo online, serta untuk mengubah cara konsumen menikmati promo online, dengan memberikan pengalaman yang adil, transparan, dan seru bagi semua konsumen.

Intro HargaHoki

Tanya Jawab

Bagaimana cara membeli produk di HargaHoki.com?
Pertama anda diharuskan untuk membuat akun, daftarkan diri anda di menu registrasi kemudian jika sudah punya akun bisa langsung login. Lalu untuk membeli produk, anda diharuskan untuk menawar harga terlebih dahulu pada produk yang ingin dibeli.

Bagaimana cara menawar harga suatu produk?
Untuk menawar harga suatu produk, pertama anda harus masuk ke halaman deal produk tersebut, kemudian masukan harga penawaran anda di kolom bagian 'Masukan Harga Penawaran Anda' lalu klik tombol 'Masukan Harga'. Setiap penawaran harga yang anda buat akan mengurangi jumlah tiket yang anda miliki.

Bagaimana cara mendapatkan tiket?
Anda akan mendapatkan modal beberapa tiket ketika awal mendaftarkan diri untuk membuat akun. Informasi tiket anda bisa diakses di menu halaman tiket saya.

Bagaimana cara membeli tiket?
Tiket penawaran tidak bisa dibeli, anda tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun saat proses penawaran.

Bagaimana cara mendapatkan tambahan tiket?
Anda bisa mendapatkan tambahan tiket dengan cara login ke website kami secara aktif setiap hari, mengajak teman-teman anda untuk mendaftar melalui link referal anda, atau dengan melakukan beberapa aktivitas lainnya yang sudah ditentukan pada setiap deal.

Bagaimana cara membayar setelah melakukan penawaran?
Penawar yang telah berhasil menawar dengan harga penawaran terunik dan terendah, serta yang telah diverifikasi oleh tim HargaHoki setelah deal selesai adalah yang berhak untuk membeli produknya pada deal tersebut serta membayar sesuai dengan harga penawarannya. Kami akan menghubungi penawar yang telah beruntung via whatsapp melalui nomor handphone yang telah didaftarkan untuk proses selanjutnya yaitu berupa pengiriman link pembayaran berisi pilihan cara pembayaran seperti virtual account bank, ewallet, dan sebagainya.

Apa yang dimaksud harga penawaran terunik dan terendah?
Harga penawaran terunik dan terendah adalah harga yang telah ditawar oleh penawar pada suatu deal atau produk yang memiliki kriteria terunik yaitu tidak ada penawar lainnya yang menawar di harga tersebut serta kriteria terendah yaitu harga yang ditawar paling rendah atau paling murah di antara penawar lainnya. Sebagai simulasi bisa dilihat pada contoh berikut ini:



Maka penawar yang berhak membeli di contoh 1 adalah Mega sebesar Rp3 karena harga penawaran Mega adalah terunik atau tidak ada yang menawar di harga tersebut selain Mega.



Maka penawar yang berhak membeli di contoh 2 ini adalah Agus sebesar Rp2 karena harga penawaran Agus adalah terunik atau tidak ada yang menawar di harga tersebut selain Agus serta terendah di antara penawaran unik lainnya.

Apa yang terjadi jika tidak ada penawar dengan harga terunik dan terendah?
Sistem kami akan memilih penawar yang lebih awal menawar harga terendah dan terunik atau paling sedikit penawarnya. Sebagai simulasi bisa dilihat pada contoh berikut ini:



Maka penawar yang berhak membeli di contoh 3 ini adalah Budi sebesar Rp2. Meskipun pada contoh ini tidak ada yang berhasil menawar harga yang unik namun Budi berhasil lebih awal menawar harga yang paling rendah dan paling sedikit penawarnya.

Apakah mungkin penawar dengan harga terunik dan terendah bisa menjadi tidak berhak membeli?
Penawar harga yang terunik dan terendah adalah calon pembeli yang berhak membeli produk dalam deal sesuai harga penawarannya, namun sebelum itu tim Hargahoki akan memverifikasi untuk mengesahkan berhak atau tidaknya penawar tersebut sesuai dengan syarat dan ketentuan pada setiap deal. Apabila ditemukan penawar harga yang terunik dan terendah tidak mengikuti syarat dan ketentuan pada deal tersebut maka hak pembelian produknya akan dialihkan ke penawar harga yang terunik dan terendah berikutnya. Sebagai ilustrasi pada gambar contoh 3, penawar yang berhak membeli di contoh 3 ini adalah Budi sebesar Rp2 namun apabila ternyata Budi melanggar syarat dan ketentuan maka haknya dialihkan ke Mega yang telah menawar harga sebesar Rp2, tapi apabila ternyata Mega juga melanggar syarat dan ketentuan maka haknya dialihkan ke Agus yang telah menawar harga sebesar Rp3. Jadi pastikan anda telah mengikuti semua syarat dan ketentuan yang berlaku pada setiap deal.

Apakah HargaHoki menggunakan sistem lelang?
Kami tidak menggunakan sistem lelang yang setiap penawarannya akan menaikan harga seperti tempat pelelangan pada umumnya, justru platform kami memberikan kesempatan kepada penawar untuk menawar harga serendah mungkin.

Apakah HargaHoki mengandung unsur pertaruhan?
Platform kami tidak mengandung unsur pertaruhan atau perjudian karena tidak ada hal yang dipertaruhkan dalam menawar harga untuk membeli produk serta tidak ada transaksi menggunakan sejumlah uang selama proses penawaran.

Apakah HargaHoki merupakan promo flash sale?
Kami bukan platform toko online yang berfokus pada promo flash sale karena kami berbeda dengan konsep promo flash sale seperti di situs toko online lainnya pada umumnya yang mungkin juga menjual produk Rp1 yang mana konsumen diharuskan untuk berlomba-lomba bergerak cepat untuk checkout, sementara konsumen kami tidak perlu bergerak cepat karena kami rancang sistem yang membuat semua konsumen memiliki kesempatan yang sama dan kami percaya semua konsumen bisa hoki.

Hubungi Kami

Jika anda memiliki pertanyaan, saran, atau masukan silahkan hubungi kami di email info@hargahoki.com atau kirim pesan ke sosial media kami;

Untuk anda pemilik bisnis yang ingin menjalankan kerja sama di bidang digital marketing dengan platfrom HargaHoki.com bisa lihat dokumen proposal kami berikut; Ubah Campaign Giveaway Jadi Campaign Jual Rp1 (Satu Rupiah) di HargaHoki.com